-->

Siapa pun Pasti Pernah Terluka, Tapi Nyatanya Luka Itu Bukan Akhir Dari Segalanya



Siapapun pasti pernah mengalami yang namanya terluka, tapi nyatanya luka itu bukanlah akhir dari segalanya.
Terlebih bila kamu ditinggalkan, rasanya sakit bukan? Tapi nyatanya saat ini kamu masih bisa melanjutkan hidup, dan yang demikian adalah bukti bahwa kamu adalah sosok yang tangguh.
Maka bersyukurlah! Karena berkat kasih sayang-nya kamu dapat kembali memaknai hidupmu agar lebih berarti.

Bersabarlah Seterluka Apapun Dirimu Saat Ini, Karena Luka Itu Akan Segera Berakhir Saat Kamu Mampu Bersabar

Dan bersabarlah bila luka yang kamu alami tetap bersemayam dihati, karena seterluka apapun dirimu saat ini bila kamu mampu bersabar, tentu pada akhirnya kamu akan mensyukuri setiap rasa sakit yang pernah kamu alami.
Serta ketahuilah, bahwa luka itu akan segera berakhir saat kamu mampu bersabar dalam taat. Maka bila kamu terluka karena seorang hamba, kembalilah kepada allah, sebab allah tidak akan pernah mengabaikanmu.

Kembalilah Kepada Allah, Karena Hanya Allah Yang Mempunyai Obatnya

Iya, kembalilah hanya kepada allah, karena allah mrmpunyai banyak penawarnya. Allah adalah sumber ketenangan, dan allah pula sumber obat atas rasa sakit yang kamu rasakan.
Maka, saat kamu terjatuh karena ulah manusia, izinkanlah dirimu bangkit karena allah, agar rasa sakitmu cepat mereda.

Jangan Pernah Kau Sesali Rasa Sakit Yang Kamu Derita, Karena Rasa Sakit Itu Hanya Sementara

Jangan pernah kamu sesali rasa sakit yang kamu derita, karena sesakit-sakitnya luka yang kamu alami pastinya akan membawa kebaikan. Dan sadarlah bahwa rasa sakit yang kamu alami itu hanyalah sementara.

Tak Ada Sakit Yang Abadi, Karena Pada Akhirnya Allah Akan Persembahkanmu Cerita Indah Yang Tiada Akhir

Karena pada hakekatnya tak ada rasa sakit yang abadi, bila saat ini kamu merasakan sakit, tentu dihari esok atau bahkan saat ini juga rasa sakit itu akan berganti bahagia, sesuai dengan kuasa allah.
Sebab, pada akhirnya allah mempersembahkanmu sebuah cerita indah yang tiada akhir.

Kapan? Saat Kamu Mampu Ajarkan Hatimu Untuk Bersabar Dan Ikhlas Atas Luka Yang Membawamu Pada Rasa Sakitmu

Dan saat kamu bertanya, kapan? maka jawabannya adalah saat kamu mampu ajarkan hatimu untuk bersabar dan ikhlas atas luka yang membawamu pada rasa sakitmu. Sakit memang bila terluka hati atau batin, tapi akan lebih sakit lagi bila allah tak lagi mendekapmu dengan kasih sayang-nya. Maka, tetaplah bersyukur seterluka apapun kamu saat ini. Percayalah allah akan mengganti rasa sakitmu dengan bahagia yang tak terbatas.
Advertisement
 

Start typing and press Enter to search